Powered By Blogger

Senin, 11 Januari 2010

Sekilas Mengenai Bali





Bali atau juga dikenal dengan sebutan Pulau Dewata adalah salah satu propinsi yang ada di Indonesia. Dalam bahasa Inggris juga sering disebut sebagai Morning of The World, The Last Paradise, dan berbagai sebutan indah lainnya.

Terkenal dengan keindahan alam dan keunikan budaya masyarakatnya yang didominasi oleh agama Hindu, Bali tidak pernah sepi dari kunjungan turis lokal maupun mancanegara yang ingin menikmati keindahan alamnya sembari berlibur. Tidak jarang dari beberapa turis itu, terutama mancanegara memutuskan untuk tinggal di Bali dan menjadikan Bali sebagai rumah keduanya.

Di Bali Anda juga bisa memuaskan keinginan untuk berbelanja sepuasnya, terutama untuk belanja produk kerajinan tangan Bali. Berbagai produk ini bisa Anda bawa pulang sebagai buah tangan untuk teman, keluarga atau kerabat lainnya setelah berlibur dari pulau Bali.

Disini banyak bertebaran hotel hotel berbintang kelas Diamond, seperti Hard Rock Hotel, The Ritz Carlton Bali, Alila Ubud, dan masih banyak lagi. Tetapi bagi Anda yang ingin berlibur ke Bali dengan budget terbatas tidak usah khawatir karena di Bali juga banyak tersedia hotel hotel kelas melati di sepanjang area Kuta, Sanur atau Legian.

Denpasar adalah ibukota dari propinsi Bali ini, dan bisa dibilang bahwa ini adalah satu satunya daerah di Bali yang layak mendapat sebutan kota. Walaupun begitu bukan berarti daerah lain seperi Kuta, Sanur, Nusa Dua adalah daerah yang sepi, sebaliknya daerah daerah ini sangatlah rami karena memang menjadi tujuan wisata terfavorit dari seluruh dunia.

Hal terbaik untuk bisa menikmati seluruh keindahan pulau Bali adalah dengan melakukan Bali rental car sehingga kita bisa secara fleksibel menentukan tempat-tempat mana saja yang bisa kita kunjungi


http://aisukishop.multiply.com/photos/album/55/TAS_UNIK - 51k -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar